Cara
mengantisipasi cemburu dan Iri hari
Dalam
setiap perjalanan hidup ini pastinya kita selalu bergaul dengan siapa saja.
Dilingkungan kehidupan kita pasti ada tetangga, dalam berjemaat disuatu gereja
pasti punya teman, kenalan , dan orang-orang yang berada dekat dengan kita.
dalam hal ini karena banyak orang yang disekeliling kita pasti banyak hal yang
membuat kita menjadi tidak senang. Maka timbullah iri
hati dan cemburu. Alasan kita cemburu adalah karena kita selalu melihat kelebihan
orang lain dan membandigkan dengan keadaan kita dan kelemahan kita. sehingga
membuat kita menjadi iri hati. Mungkin
saat ada tetangga yang punya mobil baru padahal dia orang yang tidak percaya
dan korup kita mulai iri dan cemburu . tanpa kita sadari rasa cemburu itu dalam
setiap kehidupan manusia dan selalu menganggu kita dan itu saya katakan wajar
tetapi membuat kita akan selalu membuat kita tidak bisah bersosial dengan baik
dan hanya membuat kita menjadi sakit hati dan fisik. Yang utama kita tidak akan
bertumbuh dalam kerohanian, ahirnya kita malas berdoa hanya fokus dengan
masalah cemburu itu.
bagaimana
cara melawan rasa cemburu dan iri hati dalam setiap kehidupan kita ??
Jalan Keluar Yang Diusulkan :
Ø Buatlah orang
yang kita cemburui itu merasa dicintai
Jangan
terlalu fokus pada apa yang kita cemburui, itu akan membuat kita hancur. Tetapi
saat ini saya akan katakan cobalah buat orang yang engkau cemburui itu marasa
disayangi dengan memberikan perhatian, selalu ramah, dan selalu
menegur dia dengan sopan dan santun pasti akan ada perbedaan , mengapa karena
pada kita memberikan senyuman itu maka orang yang kita cemburui itu akan baik
sama kita , otomatis dia akan mengasihi dan menghargai kita juga.
Coba pikirkan dan bayangkan pada saat anda dikasihi dan disayang serta diberi
perhatian oleh orang yang pernah engkau sakiti pasti anda akan merasa senang.
Dan pasti anda akan berpikir oh dia baik ternyata. Kalau gak percaya boleh coba
sendiri.
Ø Pikirkan
kebaikan orang itu dan jangan fokus pada kecemburuan anda
Mungkin
dia membuat anda cemburu atau sakit
hati, mungkin dia suka menyombongkan diri kepada anda, tetapi saat ini saya mau
katakan bahwa dia itu hanya mau buat anda tidak fokus dengan pekerjaan atau kegiatan
saudara. Jadi meskipun orang yang engkau cemburui itu sangat-sangat membuat
anda sakit hati , tetapi disisi lain orang itu mempunyai hati nurani dan sisi
baiknya. Artinya saat anda fokus pada kebaikan maka rasa cemburu itu akan
hilang dan rasa yang membuat engkau sakit hati itu akan punah dengan
sendirinya. Artinya pada saat kita memikirkan yang positif dan fokus pada apa
yang kita lakukan atau kegiatan kita pasti itu akan pergi dengan sendirinya.
Ø Jangan selalu membandingkan diri dengan orang
yang membuat engkau sakit hati
Terkadang
yang membuat kita selalu merasa sakit hati, dengan melihat kelebihan orang lain
dan melihat kelemahan kita. itu sangat tidak baik mengapa karena saat anda
membandingkan diri anda dengan orang lain maka saat itu juga rasa Amarah akan
muncul dan rasa benci akan muncul akhirnya sakit hati. Jadi coba lihat
kelebihan anda dan tingkatkan, kembangkan apa yang anda sukai atau apa yang
anda inginkan supaya anda bisa dilihat baik. Artinya layakkan diri anda supaya
anda bisa terlihat baik dan fokuskan pola pikir kita kepada cita-cita,
pelajaran, kerja dan lain-lain , maka rasa cemburu itu akan hilang.
Hikmat Alkitab
Ø Matius 22 : 39 “
kasihilah sesamamu manusia “ dalam ayat ini saya mau katakan bahwa mengapa kita
harus cemburu kepada orang yang lain atau sesama kita, kan dia bukan musuh.
Artinya saat kita cemburu dan iri hati kepada orang itu dan marah, sama saja kita tidak mengasihi sesama kita.
saya mau katakan kepada saudara bahwa musuh kita itu Cuma satu yaitu Iblis.
Mengapa terkadang kita mempunyai musuh karena kita sendiri yang membuat sesama
kita menjadi musuh. Firman Tuhan sudah sangat Jelas mengajarkan kepada kita
manusia itu sesama kita jadi kasihi sesama kita bukan jadikan dia musuh. Maka
kita tidak akan mempunyai musuh serta iri dan cemburu kepada orang lain karena
dia sesama kita. dan jangan lupa berdoa minta kemampuan kepada Tuhan.
Ø
2
korintus 10:12 Memang kami
tidak berani menggolongkan diri kepada atau membandingkan diri dengan
orang-orang tertentu yang memujikan diri sendiri. Mereka mengukur dirinya dengan ukuran
mereka sendiri , dan
membandingkan dirinya dengan diri mereka sendiri. Alangkah bodohnya mereka! Membandingkan diri dengan standar masa
kini dan kehidupan orang percaya di sekeliling kita, menunjukkan bahwa kita
masih belum memiliki pengertian yang benar mengenai kehendak Allah. Standar
yang harus kita pakai untuk mengukur diri dinyatakan oleh Kristus dan para
rasul dalam PB. Dalam hal ini saya katakan kepada saudara bahwa sesungguhnya
hidup ini salalu ukur satndar hidup dengan Kehidupan Yesus maka kita akan
mengalami perubahan paradigma. Dan membuat kita menjadi lebih baik, artinya
saat kita mempunyai satndar untuk memgukur diri kita melalui Tuhan Yesus maka
pengertian dan pola pikir kita menjadi kehendak Allah. rasa cemburu itu akan
hilang dan rasa iri hati akan hilang saat kita memandang kehidupan kita adalah
standar Tuhan Yesus.
Ø filipi 4 : 13 “ segala perkara dapat kutanggung didalam Dia
yang memberi kekuatan kepadaku “ artinya kepuasan hanya didalam Yesus .
Cara
menang dari cemburu dan iri hati
v Selalu percaya
diri dengan keadaan diri sendiri , karena Tuhan Yesus adalah standar hidupku
v Selalu
mendekatkan diri dengan Tuhan karena kepuasan hanya didalam Yesus, dan selalu teguh melihat kehendak Allah
melalui firman-Nya.
v Berdoa dan
selalu mau mengasihi kepada sesama kita,
seperti Tuhan mengasihi kita.
Aplikasi
ü Berkomitmen
untuk selalu mau mengasihi sesama kita manusia dan selalu melihat kasih Yesus
dan kita mau menjauhkan pikirin yang tidak baik melihat sesama kita.
ü Menerima semua
kelebihan orang lain dan mengembangkan potensi yang ada dalam diri kita.
ü Berlaku ramah
dan sopan kepada semua orang serta bersosial dengan baik kepada semua orang
karena itu adalah perintah Tuhan untuk mengasihi sesama.
No comments:
Post a Comment